Kamis, 03 Oktober 2013

pertumbuhan ekonomi

Pertumbuhan Ekonomi

      Pertumbuhan ekonomi adalah kenaikan pendapatan nasional(dalam hal ini kapasitas produksi barang dan jasa) tanpa memandang kenaikan tersebut lebih besar atau lebih kecil dari tingkat pertumbuhan penduduk atau ada tidaknya perubahan dalam struktur ekonomi.
a.     Teori-teori Pertumbuhan Ekonomi
1.     Teori Klasik
a)     Adam Smith
      Pertumbuhan output total ditentukan oleh tiga variabel, yaitu SDA, SDM, dan stok kapital yang ada.
      Pertumbuhan penduduk akan menentukan luasnya pasar dan menentukan laju pertumbuhan ekonomi.
b)     David Ricardo
      Oleh karena terbatasnya tanah, pertumbuhan penduduk9tenaga kerja) akan menurunkan produk marginal, dikenal dengan the law of diministhing return.
2.     Teori Neoklasik
a)     Joseph A. Schumpeter
            Proses pertumbuhan ekonomi adalah proses inovasi yang dilaksanakan oleh para inovator dan wirausaha(enterpreneur).
b)     Robert Solow
            Pertumbuhan ekonomi bergantung pada penambahan penyediaan faktor-faktor produksi dan tingkat kemajuan teknologi.
3.     Teori Neokeynes
a)     Roy F. Harrod dan Evsey D. Domar
            Adanya pengaruh investasi pada permintaan agrerat dan pertumbuhan kapasitas produksi yang ada pada akhirnya dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi, penanaman modal menjadi penting.
4.     Teori W.W. Rostow
      Proses pembangunan ekonomi dalam suatu masyarakat dapat berlangsung melalui tahap-tahap:
·         Masyarakat tradisional.
·         Prakondisi untuk lepas landas.
·         Lepas landas.
·         Menuju kedewasaan.
·         Era konsumsi tinggi.
5.     Teori Karl Bucher
      Perkembangan ekonomi dibagi menjadi 4 tahap:
·         Produksi untuk kebutuhan sendiri (rumah tangga tertutup).
·         Perekonomian sebagai perluasan pertukaran produksi di pasar (rumah tangga kota).
·         Perekonomian nasional, peran perdagangan semakin penting (rumah tangga negara).
·         Kegiatan perdagangan telah meluas melintasi batas negara (rumah tangga dunia).
      Kesimpulannya , bahwa pertumbuhan ekonomi merupakan perkembangan kegiatan ekonomi yang menyebabkan barang dan jasa dalam masyarakat bertambah dan kemakmuran masyarakat meningkat dalam jangka panjang.

0 komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates